Jumat, 26 November 2010

Membuat latar belakang foto hitam putih


hai sobat blogger...makin asik aja nih photoshopnya,dulu saya mempelajari tentang mengganti background foto jadi hitam putih...nah,sekarang setelah punya blog saya akan beritahukan sedikit caranya..gapapa lah ya?mungkin udah banyak diluar sana yang memposting cara ini,tapi ya demi posting yang teratur jadi saya post nih tutorial...hehe
OK deh langsung aja yah kita mulai tutorialnya...



Langkah 1
Bukalah gambar yang akan kita olah dengan Photoshop.

Pada contoh tutorial ini, saya menggunakan foto saya sendiri, hehe <numpang narsis....>
Langkah 2
Buatlah seleksi pada gambar / obyek yang kita kehendaki. Dalam tutorial ini, obyek yang akan tetap dibuat berwarna adalah foto saya sendiri. Sedangkan yang akan dibuat menjadi hitam putih adalah foto temen saya dan latar belakang fotonya.
Untuk pembuatan seleksi ini, saya menggunakan gabungan antara penggunaan path dan channel.

Jika penggunaan kedua tool tersebut belum dikuasai, secara alternatif Anda juga bisa menggunakan magnetic lasso, atau tool-tool seleksi lainnya.
Langkah 3
Berikut ini adalah gambar yang sudah diseleksi pada bagian foto saya.

Pada gambar diatas, terbagi dua area yang saya beri tanda dengan huruf A dan B.
A adalah bagian yang berada di luar seleksi.
B adalah bagian yang berada di dalam seleksi.
Karena bagian yang akan dibuat hitam putih adalah bagian A, sementara bagian tersebut justru berada pada luar area seleksi. Oleh karena itu pada langkah berikutnya kita perlu membalik area seleksinya. Lakukan ini dengan cara memilih menu Select > Inverse.
Setelah kita Inverse, maka yang berada di dalam area seleksi adalah bagian A. Jika gambar yang akan Anda buat menjadi hitam putih tidak terbalik area seleksinya, maka langkah ke-tiga ini (Inverse) tidak perlu dilakukan.
Langkah 4
Pilih menu Image > Adjustment > Desaturate. Gambar dalam seleksi akan menjadi hitam putih.
Langkah 5
Hilangkan seleksinya, lakukan ini dengan cara memilih menu Select > Deselect.

Gambarnya sudah jadi, dan selamat mencoba tutorial Photoshop yang mudah ini. Caranya mudah, namun kadang yang sulit adalah pembuatan seleksinya. Tapi ingat bahwa dengan sering berlatih maka Anda pasti bisa.
terima kasih...

5 comment:

dodi mengatakan...

alo sob, blognya dah di follow ya. pake template apa nih, dan dimana downloadnya? nanti aku coba lihat-lihat deh templatenya :-)

Exzhadhian mengatakan...

thx sob,template nyari di zoomtemplate.com...ada banyak banget template blogger disana,kalo yg seperti ini saya ubah2 sendiri sob...

az-zahra mengatakan...

tengz berat sob.. ane berhasilll .. horray :D

kunjungan balik ke blog ane dong,, skalian :D gaya hidup populer :D

Unknown mengatakan...

Sama2 gan az-zahra atas kunjungannya kemari :)

Program Studi Ilmu Administrasi Negara mengatakan...

Nice, i read this article blog's is greate and nice blog, wellcome to this admin blog's cipto junaedy

Posting Komentar