Rabu, 24 Agustus 2011

Membuat Efek Tetesan Air dengan Photoshop

Tutorial kali ini saya share bagaimana membuat efek tetesan air atau bintik - bintik air dengan menggunakan photoshop, memang terbilang sangat sederhana namun tutorial ini juga memerlukan sedikit kejelian dalam menggunakan tools dalam photoshop,sekarang kita mulai membuat efek tersebut, silakan anda simak baik - baik langkah demi langkahnya.





1. Bukalah gambar atau foto yang akan di jadikan latar belakang efek ini ( Lebih baik latar belakang di blur atau di kaburkan, agar terlihat nyata).


2. Gunakan tool Elliptical Marquee tool (M) , seleksi pada latar belakang yang telah anda siapkan tadi. ( Besar kecil ukuran seleksi sesuaikan agar nampak seperti asli ).



3. Setelah terseleksi, buatlah sebuah Layer baru. Lihat pada gambar dibawah.


4. Pilihlah Foreground Hitam, kemudian tekan Alt+Backspace untuk memberi warna dasar hitam pada bagian yang tadi anda seleksi, dan jika sudah tekan Ctrl+D untuk menghilangkan seleksi.

5. Pada Layer baru tadi atur Fill hingga menjadi 0%.


6. Pilih menu Layer > Layer style > Dropshadow
Buatlah pengaturannya seperti gambar dibawah ini. Jangan klik OK-nya dulu.

7. Sesuaikan Blending Option seperti yang dicontohkan gambar dibawah ini.
Sekian dulu tutorial kali ini, apabila ada kesulitan silahkan anda berkomentar di bawah, kami akan bantu sepenuhnya untuk anda.
Terimakasih sahabat blogger.

4 comment:

Farixsantips mengatakan...

Ahli photoshop ya bro :) Kunjungan balik gan
BTW Followers Nomor 203 nih bro. Follow back

Unknown mengatakan...

bukan bro..masih dlm tahap bljr..hehe
O.K lgsung ke TKP boss

Edy Sant mengatakan...

ane kagak bia photochop :-(

Unknown mengatakan...

terus mencoba sob,pasti lama" bisa...
Semangat !!!
:)

Posting Komentar